“HIK Bambang Paimin – Handoyo”

ZowLow-29/09/15 ada sebagian orang bertanya2 apa itu HIK (?) padahal acap kali dia sendiri berada disana dan tentunya menikmati “hidangan istimewa kampung” ya.. begitulah kira2 orang mengartikan HIK, lalu darimanakah bermula adanya wedangan kampung ini(?)
menurut penuturan beberapa narasumber HIK diawali saudara2 kita dari Klaten seputar Cawas Wedi dan daerah sekitarnya karena setelah masa bercocok tanam selesai mereka “mboro” ke kota2 sekitarnya seperti Yogyakarta dan Solo. di Yogya banyak yang menyebutnya angkringan karena tempat duduknya “metangkring” dan dalam perkembangannya HIK menjadi eksklusif dengan gelaran lesehan dan ditempat2 yang strategis.
HIK Bambang Paimin – Handoyo begitulah saya menyebutnya karena nama pemiliknya dia wajar saja saya memanggilnya seperti itu. memang warung2 HIK jarang sekali yang diberi brand nama walaupun ada dan menjadi brand image yang sangat terkenal seperti HIK Gaul.
disaat2 dalam keletihan malam kadang kala saya meluangkan waktu walau hanya sekedar minum teh atau kopi walau bukan kebiasaan setidaknya untuk interaksi dengan lingkungan sekitar.
lebih dari sekedar wedangan sebenarnya ada makna lain dari itu coba pergilah kesana mencoba melihat di Kampung @Jatimalang Palur tenggok rumahnya dan lihatlah dengan jiwa ketenangan anda akan melihat ketika datang kesana bukan sekedar jajan wedangan dan sego kucingnya akan tetapi niatkan “ngrejekeni” saudara kita untuk kehidupan mereka, jangan melihat berapa sih jajan kita tapi lihatlah untuk berbagi dengannya.
monggo dulur yang dekat merapat sambil “theng theng crit” thengguk thengguk crito nambah wawasan, nambah paseduluran semoga keberkahan untuk kita semua.
lokasi prapatan kampung Jatimalang Palur Mojolaban
salam DPS

Komentar

Postingan populer dari blog ini

“711” Memaknai Pitulungan Dan Kawelasan (?)

SELAMAT DATANG DI FSP KEP KSPI KARANGANYAR

Bisa Berimbas PHK Massal, Buruh Garmen dan Tekstil di Karanganyar Juga Tolak Kenaikan BBM