TUNJANGAN TRANSPORTASI: Tuntut Tunjangan Transportasi, Buruh CV Nova Furniture Demo

 KARANGANYAR–Ratusan buruh CV Nova Furniture menggelar aksi unjuk rasa menuntut tunjangan tranportasi, Rabu (21/3/2012).
Aksi tersebut sebagai buntut protes buruh atas rencana penggabungan unit usaha dari Jetis, Jaten, Karanganyar ke Mojosongo, Boyolali.
Berdasarkan pantauan Solopos.com di lokasi, ratusan buruh dengan membawa berbagai atribut dan poster yang berisi tentang tunjangan tranportasi mulai melakukan aksi demo sejak pukul 08.30 WIB.
Mereka menggelar aksi di depan pintu gerbang pabrik furniture tersebut. Beberapa peserta aksi melakukan orasi. Hingga kemudian massa merangsek masuk ke dalam pabrik dan melanjutkan aksi di depan ruang kantor manajemen.
Ketua DPC Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, Pertambangan, Minyak, Gas Bumi dan Umum (FSP KEP) Karanganyar, Eko Supriyanto mengatakan menuntut diberikan saran transportasi atau uang tranport sebagai kompensasi penggabungan unit usaha ke Boyolali.
Selain itu pihaknya menolak dengan tegas kenaikan bahan bakar umum (BBM), tarif dasar listrik (TDL), serta memberlakukan upah layak untuk guru honorer dan pekerja swasta.
Aksi berakhir setelah pihak manajemen perusahaan menemui ratusan massa tersebut. HRD CV Nova Furniture Ratno mengatakan akan menyampaikan seluruh aspirasi karyawan ke pimpinan. “Hari ini pimpinan rapat membahas persoalan itu. Besok hasilnya sudah bisa diketahui,” Ujarnya. ( Solopos )

Komentar

Postingan populer dari blog ini

“711” Memaknai Pitulungan Dan Kawelasan (?)

SELAMAT DATANG DI FSP KEP KSPI KARANGANYAR

IKRAR FSP KEP